Sinkronisasi Untuk Data Akurat - News - BPS-Statistics Indonesia Jawa Barat Province

Saksikan Rilis Berita Resmi Statistik pada tautan berikut | Telah Rilis Publikasi Provinsi Jawa Barat Dalam Angka 2024 di sini | Data Mencerdaskan Bangsa

Sinkronisasi Untuk Data Akurat

Sinkronisasi Untuk Data Akurat

February 1, 2023 | Other Activities


Kota Bandung -- BPS Provinsi Jawa Barat bekerjasama dengan Diskominfo mengadakan FGD Sinkronisasi Data Sektoral dalam rangka Penyusunan Provinsi Jawa Barat Dalam Angka 2023.
Acara diselenggarakan di Aula Lt 5 BPS provinsi jawa Barat tanggal 31 Januari - 1 Februari 2023. Acara ini mengundang 30 Dinas/Instansi kontributor data DDA. Kegiatan ini dibuka oleh Kepala Diskominfo Jawa Barat, Ika Mardiah.
Provinsi Jawa Barat Dalam Angka merupakan publikasi miniatur Provinsi Jawa Barat yang menampilkan data-data terkait kondisi geografis, kependudukan, sosial ekonomi, sektor pertanian, sektor industri, keuangan dan lain-lain.
Data-data ini dikumpulkan dengan menerapkan prinsip Satu Data Indonesia.
Kegiatan FGD dilakukan untuk memastikan bahwa data yang akan digunakan adalah data yang paling akurat. Data yang valid dan akurat menentukan baik tidaknya perencanaan pembangunan. Dapat disaksikan melalui Youtube BPS JABAR
Badan Pusat Statistik

BPS-Statistics Indonesia

Badan Pusat Statistik Provinsi Jawa Barat (Statistics of Jawa Barat)Jl. PHH. Mustofa No. 43 Bandung 40124

Jawa Barat - Indonesia

Telp: +62 22 7272595

Fax: +62 22 7213572

Mailbox: bps3200@bps.go.id; pst3200@bps.go.id.

logo_footer

Copyright © 2023 BPS-Statistics Indonesia