Penyerahan Buku Neraca Satelit Pariwisata Daerah (NESPARDA) 2019-2020 kepada Gubernur Ridwan Kamil - Berita - Badan Pusat Statistik Provinsi Jawa Barat

Saksikan Rilis Berita Resmi Statistik pada tautan berikut | Telah Rilis Publikasi Provinsi Jawa Barat Dalam Angka 2024 di sini | Data Mencerdaskan Bangsa

Penyerahan Buku Neraca Satelit Pariwisata Daerah (NESPARDA) 2019-2020 kepada Gubernur Ridwan Kamil

Penyerahan Buku Neraca Satelit Pariwisata Daerah (NESPARDA) 2019-2020 kepada Gubernur Ridwan Kamil

28 Januari 2022 | Kegiatan Statistik


Sampurasun Sobat Data,

Kepala BPS Jawa Barat Dyah Anugrah Kuswardani menyerahkan buku Neraca Satelit Pariwisata Daerah (NESPARDA) 2019-2020 kepada Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil. Nesparda merupakan informasi yang menggambarkan peranan pariwisata terhadap perekonomian hasil kerjasama Dinas Pariwisata & Kebudayaan Jabar dan Badan Pusat Statistik Jabar. Dengan adanya Nesparda diharapkan pemerintah daerah bisa lebih efektif membuat kebijakan khususnya di sektor pariwisata.

Penyerahan buku Nesparda ini merupakan rangkaian acara Launching Creative Centre Purwakarta. Acara yang dihadiri oleh Bupati Purwakarta Anne Ratna Mustika sebagai tuan rumah beserta jajajaran Muspida. Juga dihadiri Kepala Dinas Permukiman & Perumahan Jabar, Kepala Dinas Pariwisata & Kebudayaan Jabar serta perwakilan dari Kota Cimahi dan Kota Subang.

Dalam sambutannya sebelum meresmikan gedung creative centre Gubernur Jabar meyambut baik adanya buku Nesparda ini. 
"Good Data...Good Decision. Bad Data...Bad Decision. No Data..No Decision. Pemimpin jika diberikan data yang baik maka akan menghasilkan data yang baik", ujar Ridwan Kamil sambil mengucapkan terima kasih kepada BPS.
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Provinsi Jawa Barat (Statistics of Jawa Barat)Jl. PHH. Mustofa No. 43 Bandung 40124

Jawa Barat - Indonesia

Telp: +62 22 7272595

Fax: +62 22 7213572

Mailbox: bps3200@bps.go.id; pst3200@bps.go.id.

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik