Dekan FMIPA Unisba Kunjungi BPS Jabar - Berita - Badan Pusat Statistik Provinsi Jawa Barat

Saksikan Rilis Berita Resmi Statistik pada tautan berikut | Telah Rilis Publikasi Provinsi Jawa Barat Dalam Angka 2024 di sini | Data Mencerdaskan Bangsa

Dekan FMIPA Unisba Kunjungi BPS Jabar

Dekan FMIPA Unisba Kunjungi BPS Jabar

13 Maret 2023 | Kegiatan Statistik Lainnya


Kota Bandung -- BPS Provinsi Jawa Barat hari ini (Senin, 13/03) menerima kunjungan dari Prodi Statistika, Fakultas MIPA Universitas Islam Bandung (UNISBA). Kunjungan merupakan kelanjutan dari kesepakatan yang telah dijalin BPS Provinsi Jawa Barat dan UNISBA pada tahun 2020, salah satunya adalah dengan pendirian Pojok Statistik.
Dekan Fakultas MIPA UNISBA, Abdul Kudus, memimpin langsung kunjungan, dengan didampingi jajaran Prodi Statistika yang dikepalai oleh Aceng Komarudin Mutaqin. Kepala BPS Provinsi Jawa Barat, Marsudijono, menerima kunjungan dari Unisba dengan didampingi Kepala Bagian Umum, Agus Praptono serta Tim Pojok Statistik BPS Provinsi Jawa Barat.
Pada kesempatan ini Aceng menyampaikan paparan terkait kesiapan pendirian Pojok Statistik UNISBA diantaranya tata kelola, fasilitas ruang dan sarana prasarana, SDM, serta program kerja. Paparan ditutup dengan harapan bahwa kerjasama pendirian Pojok Statistik di UNISBA bisa mendapatkan hasil yang baik sehingga Pojok Statistik UNISBA dapat terwujud.
Dalam arahannya, Marsudijono menyampaikan tujuan dari didirikannya Pojok Statistik adalah meningkatkan literasi data statistik melalui penyelenggaraan layanan dan promosi yang optimal khususnya untuk segmen akademisi. Dengan demikian diharapkan kesadaran masyarakat akan data statistik semakin meningkat dan dapat dimanfaatkan untuk kepentingan yang lebih besar.
Kolaborasi antara BPS dan Perguruan Tinggi pun merupakan suatu keniscayaan untuk menghadapi tantangan modernisasi dan otomatisasi mengikuti perkembangan zaman yang semakin dinamis.
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Provinsi Jawa Barat (Statistics of Jawa Barat)Jl. PHH. Mustofa No. 43 Bandung 40124

Jawa Barat - Indonesia

Telp: +62 22 7272595

Fax: +62 22 7213572

Mailbox: bps3200@bps.go.id; pst3200@bps.go.id.

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik