Focus Group Discussion (FGD) Pembinaan Desa Cantik dan Potensi Desa Kota Cimahi - Berita - Badan Pusat Statistik Provinsi Jawa Barat

Saksikan Rilis Berita Resmi Statistik pada tautan berikut | Telah Rilis Publikasi Provinsi Jawa Barat Dalam Angka 2024 di sini | Data Mencerdaskan Bangsa

Focus Group Discussion (FGD) Pembinaan Desa Cantik dan Potensi Desa Kota Cimahi

Focus Group Discussion (FGD)  Pembinaan Desa Cantik dan Potensi Desa Kota Cimahi

10 Desember 2024 | Kegiatan Statistik Lainnya


Kepala BPS Provinsi Jawa Barat, Darwis Sitorus, berkesempatan memberikan sambutan pada acara Focus Group Discussion (FGD) Pembinaan Desa Cantik dan Potensi Desa "Peluncuran Website Resmi Kelurahan Padasuka dan Identifikasi Kebutuhan Data Kelurahan Se-Kota Cimahi," yang diselenggarakan oleh BPS Kota Cimahi, Selasa (10/12), di Bandung.

Darwis Sitorus memberikan sambutan yang menekankan pentingnya pengelolaan data berkualitas di tingkat desa sebagai dasar pembangunan berbasis data. Sambutan tersebut juga menggarisbawahi komitmen BPS dalam mendukung implementasi prinsip Satu Data Indonesia melalui berbagai program pembinaan statistik, termasuk Desa Cantik.

Pada kegiatan ini, Pj. Wali Kota Cimahi, Dicky Saromi, turut hadir beserta Kepala Dinas, Camat, dan Lurah se-Kota Cimahi. Salah satu momen penting dalam kegiatan ini adalah peluncuran website resmi kelurahan Padasuka oleh Pj. Wali Kota Cimahi. Website ini diharapkan menjadi langkah strategis dalam pemanfaatan data untuk pembangunan yang lebih efektif dan efisien.

Melalui kehadirannya, BPS Jabar terus berupaya memperkuat literasi statistik masyarakat, membangun kolaborasi lintas pihak, dan memastikan statistik menjadi landasan utama dalam pengambilan kebijakan pembangunan di tingkat desa/kelurahan.
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Provinsi Jawa Barat (Statistics of Jawa Barat)Jl. PHH. Mustofa No. 43 Bandung 40124

Jawa Barat - Indonesia

Telp: +62 22 7272595

Fax: +62 22 7213572

Mailbox: bps3200@bps.go.id; pst3200@bps.go.id.

logo_footer

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik