Sosialisasi Satu Data Indonesia di Kota Banjar - Berita - Badan Pusat Statistik Provinsi Jawa Barat

Saksikan Rilis Berita Resmi Statistik pada tautan berikut | Telah Rilis Publikasi Provinsi Jawa Barat Dalam Angka 2024 di sini | Data Mencerdaskan Bangsa

Sosialisasi Satu Data Indonesia di Kota Banjar

Sosialisasi Satu Data Indonesia di Kota Banjar

3 Agustus 2022 | Kegiatan Statistik Lainnya


Sampurasun, Sobat Data.

"Penyedia data statistik itu bukan hanya BPS, tapi juga instansi di daerah yang melakukan kegiatan statistik sektoral. Untuk itulah diperlukan koordinasi, kolaborasi, dan sinergitas antar instansi agar terwujud Satu Data Indonesia," ucap Kepala BPS Jabar, Marsudijono, saat memberikan sambutan pada acara Sosialisasi Satu Data Indonesia (SDI) dan Desa Cinta Statistik Menuju Satu Data Kota Banjar pada Rabu (3/8).

Bertempat di Aula Somahna Bagja Dibuana, acara sosialisasi ini dibuka secara langsung oleh Walikota Banjar, Ade Uu Sukaesih. Beliau sangat mengapresiasi BPS, khususnya BPS Kota Banjar, dalam menyelenggarakan kegiatan ini karena data adalah hal penting dalam merumuskan program-program pemerintah di Kota Banjar. 

Sesi selanjutnya adalah paparan tentang Program Desa Cantik yang disampaikan oleh Taufik, Kepala BPS Kota Banjar. Dan sesi penutup adalah paparan Peraturan Walikota yang disampaikan oleh Kepala Diskominfo Kota Banjar, Hary Permana.

Semoga saja sosialisasi ini mampu membuka wawasan pentingnya data dalam pembangunan dan program-program pemerintah, khususnya di Kota Banjar. Dan yang terpenting, satu data Kota Banjar untuk membangun Kota Banjar yang lebih baik dapat terwujud secara nyata.
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Provinsi Jawa Barat (Statistics of Jawa Barat)Jl. PHH. Mustofa No. 43 Bandung 40124

Jawa Barat - Indonesia

Telp: +62 22 7272595

Fax: +62 22 7213572

Mailbox: bps3200@bps.go.id; pst3200@bps.go.id.

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik