Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Jabatan Pejabat Pengawas dan Pejabat Fungsional - Berita - Badan Pusat Statistik Provinsi Jawa Barat

Saksikan Rilis Berita Resmi Statistik pada tautan berikut | Telah Rilis Publikasi Provinsi Jawa Barat Dalam Angka 2024 di sini | Data Mencerdaskan Bangsa

Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Jabatan Pejabat Pengawas dan Pejabat Fungsional

Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Jabatan Pejabat Pengawas dan Pejabat Fungsional

27 November 2023 | Kegiatan Statistik Lainnya


Kepala BPS Provinsi Jawa Barat Marsudijono melantik sebanyak 39 orang Pejabat Pengawas dan Pejabat Fungsional di Lingkungan BPS Provinsi Jawa Barat di Aula Lt. V Kantor BPS Provinsi Jawa Barat, Senin (27/11).

Delapan Pejabat Pengawas yang dilantik, yakni :
1. Wishnu Eka Saputra sebagai Kepala Subbagian Umum BPS Kota Sukabumi
2. Tedi Herdiawan sebagai Kepala Subbagian Umum BPS Kota Bandung
3. Dani Hapidin Rojab sebagai Kepala Subbagian Umum BPS Kab. Garut
4. Suharto sebagai Kepala Subbagian Umum BPS Kab. Tasikmalaya
5. Mohamad Fauzi sebagai Kepala Subbagian Umum BPS Kab. Purwakarta
6. Yuyu Yustikarini sebagai Kepala Subbagian Umum BPS Kab. Sukabumi
7. Junaedi sebagai Kepala Subbagian Umum BPS Kota Cimahi
8. Ely Sugiharti sebagai Kepala Subbagian Umum BPS Kab. Ciamis
serta 31 pejabat fungsional lainnya.

Marsudijono berharap dan berpesan pelantikan ini akan menghadirkan energi baru dalam memajukan BPS dan lebih bersemangat menuntaskan pekerjaan pada jabatan yang baru diemban serta dapat melakukan terobosan, berpikir kreatif, berkarya inovatif, kolaboratif untuk membesarkan BPS sebagai Penyedia Data Statistik Berkualitas Untuk Indonesia Maju.

Kepala BPS Kab/Kota se Jawa Barat, Rohaniwan Kementerian Agama Provinsi Jawa Barat, Pejabat Fungsional Madya di BPS Provinsi Jawa Barat turut hadir menyaksikan pelantikan tersebut.

Selamat dan Sukses!

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Provinsi Jawa Barat (Statistics of Jawa Barat)Jl. PHH. Mustofa No. 43 Bandung 40124

Jawa Barat - Indonesia

Telp: +62 22 7272595

Fax: +62 22 7213572

Mailbox: bps3200@bps.go.id; pst3200@bps.go.id.

logo_footer

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik